Barcelona Merilis Jersey Ketiga Untuk Musim 2018-2019


Rabu ini, Barcelona secara resmi merilis kostum ketiga mereka untuk mengarungi musim 2018/19. Kostum ketiga Barca ini berwarna merah muda.

Barcelona mengumumkan kostum ini sudah tersedia sejak 12 September di situs nike dan toko resmi dan toko tertentu, menampilkan desain dinamis yang terinspirasi dari salah satu jalan terkemuka di kota di Catalunya, yaitu Avinguda Diagonal.

Kostum dua warna dengan warna merah tua dikelilingi warna grafis merah muda melengkapi sajian kostum terbaru musim ini, yang menampilkan DNA Barça dan terinspirasi dari kota dimana klub berada.



Untuk jersey kandang, Barca menggunakan desain tradisional dengan 10 garis vertikal dengan warna kebesaran Barca. Sementara untuk jersey tandang, Barca memilih warna kuning sebagai penghormatan untuk seragam yang digunakan di musim 2005/2006 saat mereka menjuarai La Liga dan Liga Champions.


Follow on:  Facebook  Twitter  Instagram

Gol Messi Termasuk Dalam Kandidat Untuk Puskas Award


FIFA telah merilis untuk calon pemenang penghargaan gol terbaik  tahun 2018. Lionel Messi termasuk dalam calon untuk mendapat penghargaan tersebut saat dia mencetak gol hebat bersama Argentina melawan Nigeria di Piala Dunia 2018.

Bagaimana terjadinya gol Messi tersebut adalah setelah Ever Banega melepaskan umpan panjang dari tengah lapangan ke depan. Messi menerima bola untuk diselesaikan dengan sepakan kaki kanan ke arah tiang jauh dan masuk ke gawang,

Messi, bagaimanapun, harus bersaing dengan Cristiano Ronaldo (Real Madrid), Gareth Bale (Real Madrid), Ricardo Quaresma (Portugal), De Arrascaeta (Cruzeiro), Christodoulopoulos (AEK), Pavard (Prancis), Cheryshev (Rusia), McGee (Melbourne City) dan Mohamed Salah (Liverpool).

Follow on:  Facebook  Twitter  Instagram

Malcom Menderita Cedera Engkel Kanan


Barrcelona mengumumkan secara resmi bawha ​​Malcom menderita keseleo pada ligamentum eksterna lateral pergelangan kaki kanannya pada saat melakukan sesi latihan pada Senin pagi. Waktu pemulihan diperkirakan satu minggu.

Follow on:  Facebook  Twitter  Instagram

Barca Akan Menghadapi PSV Di Laga Perdana Liga Champions di Grup B


Barcelona akan menghadapi Tottenham Hotspur, PSV Eindhoven dan Inter Milan di babak penyisihan grup Liga Champions pada 2018/19 di grup B setelah undian yang berlangsung di Monaco Kamis ini.

Beberapa jam setelah pengundian, tanggal untuk babak penyisihan grup diumumkan oleh UEFA. Barça akan memulai kampanye mereka di Liga Champions dengan pertandingan kandang di Camp Nou melawan PSV Eindhoven pada Selasa, 18 September pukul 18:55 CET atau pukul 23:55 WIB.

Pertandingan kedua Barca di grup B akan menghadapi Tottenham Hotspur di Wembley Stadium pada 3 Oktober waktu setempat.

Pertandingan ketiga Barça di grup B melawan tim asal Italia Inter Milan pada 24 Oktober di Camp Nou. Pertemuan ini adalah titik tengah dari pekan yang sibuk bagi tim Ernesto Valverde disaat mereka menghadapi Sevilla di Camp Nou di liga dan Real Madrid di Camp Nou di Clásico pertama musim ini pada akhir pekan 27/28 Oktober.

Pada 6 November, Barça melakukan perjalanan ke Milan untuk menghadapi Inter lagi sebelum Barca melakukan pertandingan tandang pada 28 November melawan PSV dan pertandingan terakhir Barca di grup B di Camp Nou pada 11 Desember melawan Tottenham Hotspur.

Berikut jadwal Barca di babak penyisihan grup Liga Champions 2018/19 di Grup B:
- Barcelona vs PSV, 18 September pukul 23:55 WIB
- Tottenham vs Barcelona, 4 Oktober pukul 02:00 WIB
- Barcelona vs Inter, 25 Oktober pukul 02:00 WIB
- Inter Milan vs Barcelona, 7 November pukul 03:00 WIB
- PSV vs Barcelona, 29 November pukul 03:00 WIB
- Barcelona vs Tottenham, 12 Desember pukul 03:00 WIB


Follow on:  Facebook  Twitter  Instagram

Hasil Drawing Liga Champions: Barcelona Bersama Inter Milan Di Grup B


Hasil drawing penyisihan grup Liga Champions musim 2018/2019 sudah diketahui setelah dilakukan pengundian di Grimaldi Forum di Monaco pada Kamis, 30/8/2018 waktu Indonesia.

Setelah dilakukan pengundian, Barcelona berada di grup maut untuk babak penyisihan grup Liga Champions yang berada di grup B bersama tim wakil Inggris Tottenham, wakil Belanda PSV dan wakil Italia yakni Inter Milan.

Barca dan Inter Milan akan beradu kekuatan di Grup B. Namun, mereka kemungkinan besar akan kesulitan untuk lolos dari fase grup karena dua tim lain yang menghuni grup ini tim yang relatif sulit, Tottenham dan PSV Eindhoven.


Follow on:  Facebook  Twitter  Instagram